SERAMBINEWS.COM – Sejumlah 20 Warga Negara Indonesia (WNI) dikabarkan disekap di Myanmar, setelah tertipu oleh lowongan kerja online yang diperoleh via WhatsApp.
Salah Satu di antaranya yaitu wanita bernama Noviana Indah Susanti.
Dalam sebuah video berdurasi 2 menit, Noviana Indah Susanti bersama 19 orang lainnya mengaku disekap di Myawaddy, Myanmar.
Awalnya, 20 WNI itu mendapat tawaran lowongan kerja secara online.
Mereka kemudian diberangkatkan oleh agen yang menawarkan pekerjaan itu secara online ke Thailand, dengan iming-iming akan bekerja sebagai Customer Service (CS) dengan gaji dan bonus yang menjanjikan.
Namun, 20 WNI itu justru dikirim ke Myawaddy, Myanmar oleh agen yang berada di Thailand itu.
Myawaddy adalah wilayah Myanmar yang berbatasan dengan Thailand.
Para WNI itu kemudian dipekerjakan sebagai penipu online atau scammer di Myanmar.
Noviana mengaku, ia tidak digaji selama empat bulan, padahal ia sudah bekerja di Myanmar selama enam bulan dan kerap mendapatkan penyiksaan.
Keluarga Noviana yang berada di Kampung Baros Sukaraja, RT 06/10, Kelurahan Baros, Kecamatan Cimahi, Tengah, Jawa Barat, berharap bantuan dari pemerintah Indonesia.
Pihak keluarga mendapat informasi langsung dari Noviana melalui media sosial, yang mengatakan dirinya disekap di Myanmar.(*)
VO : Suhiya Zahrati
EV : Muhammad Aziz
#serambiindonesia #myanmar #wni #thailand #kbri
==============================================
Syedara Lon, jangan lupa SUBSCRIBE, SHARE, and COMMENT.
Update video viral lainnya: http://bit.ly/serambivideo
Update berita terpopuler lainnya: http://bit.ly/SerambinewsPopuler
Update info terkini via Serambinews.com: https://aceh.tribunnews.com/
Follow akun Instagram https://bit.ly/IGserambinews
Follow akun Twitter http://bit.ly/TwitterSerambinews
Follow dan like fanpage Facebook http://bit.ly/FBserambinews
Follow akun TikTok http://bit.ly/tiktokserambinews